Jakarta -
Para 'pemburu kuliner' kini semakin dimanjakan dengan bermunculannya
tempat makan dan hang out baru di Jakarta. Kali ini Anda patut melirik
area baru yang berada di kawasan Blok M, Jakarta Selatan. Adalah Food
Fighters, sebuah konsep unik untuk bersantai, mengobrol dan menghabiskan
waktu luang dengan pilihan kuliner yang dikembangkan oleh para
pengusaha muda lokal.

Konsepnya mirip food court, yaitu tempat
yang menaungi beberapa tenant namun suasananya dibuat unik dan khas anak
muda. Tempat semi outdoor ini ditata ala industrial namun dengan
sentuhan vintage. Nuansa vintage datang dari mural-mural bergambar
piksel, layaknya game komputer yang sempat populer di era 80 hingga
90-an.

Mural berwarna-warni itu menghiasi tiap sudut dinding,
lantai hingga detail-detail 'tersembunyi' seperti pada tiang, kursi
serta meja. Begitu masuk, Anda akan disambut dengan tulisan berbentuk
piksel-piksel 'FOOD FIGHTERS' pada dinding utama. Terdapat dua karakter
game komputer di bawahnya, seorang pria sedang memegang mangkok makanan
dengan pose menendang. Satu lagi gambar karakter yang lebih kecil
terlihat sedang memegang pop sicle.

Pada sebelah kiri dinding,
terdapat tulisan yang berbunyi, 'Aku kenyang kamu kenyang semua senang'.
Dinding area ini dibuat dengan gaya unfinished, yaitu penampakan
dinding semen tanpa plitur maupun dicat. Ada pula bagian yang tampak
terbuat dari lempengan besi bergelombang yang biasa digunakan untuk
badan truk atau kontainer.

Begitu juga dengan kursi serta meja
yang mengingatkan pada bangku-bangku besi sekolah zaman dulu. Kursi
terkesan vintage dengan beberapa sisi yang terlihat sudah berkarat.
Sementara meja, terbuat dari kayu dengan kaki-kaki besi. Bahkan ada pula
meja yang 'hanya' ditopang dengan drum besar dicat warna-warni.
Meskipun terkesan seperti 'gudang' dan bangunan lama, tidak tampak
suasana suram. Penempatan gambar mural berwarna-warni mungkin yang
membuat tempat yang banyak didatangi anak muda ini terlihat playful.

Untuk
makanan, jangan khawatir akan kehabisan ide dalam memilih menu. Di
tempat ini terdapat sekitar 10 tenant dengan jenis makanan yang berbeda
satu sama lain. Masing-masing tenant memang tidak diperbolehkan menjual
jenis dan konsep makanan yang sama. Tujuannya agar tidak ada persaingan
yang kurang sehat antar tenant.

Sekitar 80 persen booth makanan
yang ada di Food Fighters merupakan ekspansi dari tenant yang juga
mengisi tempat di Pasar Santa. Jadi bisa dibilang, tempat ini merupakan
'versi mini' dari food court yang berada di bilangan Senopati itu.

Nama-nama
seperti Mie Chino, Sloppy Bro, Zucker Waffle, Oma's Kitchen tentunya
sudah tak asing lagi bagi para pencinta kuliner yang sering mampir ke
Pasar Santa maupun bazaar makanan yang kini marak diadakan di Jakarta.
Ada pula Black Jack; burger hitam berbahan arang, Judas Kitchen untuk
yang menyukai makanan sehat, Kopi Pasar, Yipiko Wings, Bonara Pasta dan
Papricano yang menyajikan makanan khas Meksiko.
Berbagai pilihan
makanan pun akan Anda temui. Sebut saja mie karet dengan citarasa khas
Mie Chino, burger disajikan bersama keripik kentang dengan saus beraroma
wasabi yang gurih dari Sloppy Bro dan pasta home made dari Bonara yang
nikmat. Favorit Wolipop saat berkunjung ke sini adalah Sate Bumbu Oma
buatan Oma's Kitchen. Sate daging atau ayam dimarinasi bumbu khas Sumba,
Nusa Tenggara Timur yang pedas manis. Bumbu menyerap hingga ke dalam
daging sehingga rasanya sangat lezat ketika dinikmati.
Untuk
minuman, Anda bisa memesannya di Beverages by Food Fighters. Di tempat
ini, booth minuman hanya ada satu yang di-manage oleh manajemen Food
Fighters sendiri. Pilihan minumannya mulai dari es teh beraneka rasa,
milk shake, mocktail hingga minuman unik yang dinamai Kakigori. Minuman
ini merupakan es serut dengan topping agar-agar, rumput laut, pop corn,
biskuit stik, es krim dan permen kapas. Cukup cantik untuk difoto dan
di-posting di Instagram, rasanya pun cukup menyegarkan.

Meskipun
tanpa AC dan pendingin udara hanya berupa kipas angin, tempat ini cukup
nyaman karena ruangannya cukup luas dan tidak berhimpitan. Jarak antara
kursi satu dengan kursi lainnya dibuat lebar sehingga mudah untuk
berlalu lalang. Jika ingin tempat dengan hembusan angin alami yang lebih
segar, bisa memilih duduk di area luar dengan kursi-kursi serta meja
kayu.

Jika ingin mencoba banyak makanan, sebaiknya Anda datang di
siang hari, mulai pukul 11.00. Menjelang sore, tempat ini akan sangat
ramai dan mencari tempat duduk yang nyaman mungkin akan sedikit sulit.
Harga makanan dan minuman di sini terbilang terjangkau. Minuman mulai
dari Rp 10 ribuan, sementara makanan mulai dari Rp 15 ribuan, dengan
kualitas rasa yang baik juga porsi mencukupi.

Food Fighters
berlokasi di Jl. Melawai IV No.7, Jakarta Selatan, tepatnya di sebelah
Favehotel Melawai dan Kopi Oey. Buka mulai pukul 10.00 hingga 22.00.